Sports

Jadwal Pertandingan UCL Maret 2020

Jadwal Pertandingan UCL Maret 2020

Leg pertama babak 16 besar UEFA Champions League 2020 sukses diselenggarakan sejak 19-27 Februari 2020. Setelah itu, leg keduanya akan berlangsung pada 11-19 Maret 2020. Semua pertandingan akan dilaksanakan pukul 03:00 WIB. Berikut ini adalah Jadwal pertandingan sepak bola babak 16 besar UCL leg kedua.

Jadwal Pertandingan Sepak Bola UCL Leg Kedua

Pertandingan pertama dilaksanakan pada Rabu 11 Maret 2020. Laga ini akan mempertemukan RP Leipzig dengan Tottenham Hotspur di Stadion Red Bull Arena. Setelah digempur di leg pertama, Tottenham akan mengejar skor setelah tertinggal 0-1. Selain itu, akan ada pertandingan Valencia melawan Atalanta. Meskipun bermain di kandang sendiri, Valencia tetap berusaha sekeras mungkin untuk membalikkan skor agregat 0-1. Hal itu karena pada pertemuan di leg pertama, mereka kalah telak dari Los Che dengan skor 4-3 di stadion San Siro.

Hari berikutnya juga terdapat jadwal pertandingan sepak bola yang tidak kalah serunya. Hari Kamis 12 Maret 2020 Paris Saint German bertanding melawan Borussia Dortmund. Di leg kedua, PSG akan membalas kekalahan mereka setelah dibabat 1-2 oleh Dortmund di Stadion Signal Idunia Park. Sementara Liverpool akan melawan Atletico. Sama halnya dengan PSG, Liverpool juga akan bermain habis-habisan setelah dikalahkan Atletico 1-0 pada leg pertama di Stadion Wanda Metropolitano.

Di minggu berikutnya yakni Rabu 18 Maret, Manchester City akan menjamu Real Madrid. Di leg sebelumnya, Real Madrid telah dikalahkan oleh Citizens dengan skor 1-2. Oleh sebab itu, pada pertemuan kali ini mereka berharap bisa membalas kekalahannya. Di tempat yang berbeda juga akan dipertandingkan antara Juventus dan Olympique Lyon. Juventus juga berharap akan memenangkan pertandingan kali ini, karena pertandingan sebelumnya mereka dihabisi Lyon dengan skor 1-0.

Di hari terakhir akan tersaji laga yang sangat sengit. Kamis 19 Maret, Barcelona akan bertanding melawan Napoli. Meskipun dipertemuan sebelumnya Barcelona menahan imbang 1-1, tetapi kali ini mereka akan tetap waspada dan tidak akan kecolongan lagi. Apalagi pada pertandingan kali ini Barcelona tidak akan membawa Arturo Vidal, sebab dia mendapat kartu merah di leg pertama. Di tempat lain, Chelsea akan melawan tuan rumah Bayern Munchen, yang mana pada leg pertama Bayern menghabisi Chelsea 0-3. Sebaliknya, selama tujuh kali bermain di kandang sendiri pada 2020, anak didik Hans-Dieter Flick tidak pernah terkalahkan.